Bantuan:VisualEditor/Panduan pengguna/Templat sitasi

From mediawiki.org
This page is a translated version of the page Help:VisualEditor/User guide/Citation templates and the translation is 100% complete.
PD Catatan: Ketika Anda menyunting halaman ini, Anda setuju untuk melepas kontribusi Anda di bawah CC0. Lihat Laman Bantuan Domain Publik untuk informasi lebih lanjut. PD

Halaman ini adalah panduan menambahkan catatan kaki (disebut juga "sitasi", "sitasi inline" atau "referensi") ketika templat sitasi lokalnya telah dikonfigurasi untuk wiki Anda, tetapi layanan citoid belum dipasang untuk wiki Anda.

Bilah perkakas

Cuplikan layar dari bilah perkakas VisualEditor
Bilah perkakas VisualEditor ditampilkan di atas layar ketika Anda mulai menyunting.
Menu Kutip: Menu atau tombol "Kutip" digunakan untuk menambahkan catatan kaki. Semua proyek bisa mengakses pemformat referensi "Dasar" dan kemampuan untuk "Pakai ulang" sitasi di sini. Menu ini juga memberi Anda akses cepat ke templat sitasi lokal.

(Instruksi untuk menambahkan lebih banyak templat sitasi lokal ke menu Kutip di wiki Anda disediakan di VisualEditor/Alat kutipan .)

Sisipkan: Menu "Sisipkan" bisa jadi berbeda di beberapa proyek. Ada dua pilihan yang berguna untuk sitasi:
  • Ikon "Templat" (sebuah potongan teka-teki) memungkinkan Anda memasukkan dan menyunting templat. Anda bisa menggunakan ini untuk membuat sebuah sitasi, menggunakan templat standar, ketika Anda menginginkan sitasi yang bukan sebuah catatan kaki.
  • Ikon Daftar referensi (tiga buku) digunakan untuk menetapkan di mana pembaca akan melihat daftar catatan kaki halaman tersebut. Biasanya ini hanya perlu dilakukan sekali untuk setiap halaman. (Jika halamannya sudah menampilkan catatan kali, maka Anda tidak perlu menekan ikon ini.) Anda juga bisa menetapkan grup referensi untuk ditampilkan menggunakan jendela dialog.


Menyunting catatan kaki yang sudah ada

Untuk menyunting catatan kaki yang sudah ada, tekan tepat di mana referensi itu muncul di teks (biasanya sebagai angka di dalam tanda kurung siku). Anda akan melihat sebuah ikon "Dasar" (penanda buku) atau, sebuah ikon dan nama dari templat yang digunakan untuk membuat catatan kaki tersebut. Menekan tombol "Sunting" akan membuka sebuah dialog di mana Anda dapat menyunting catatan kaki tersebut.

Jika Anda menyunting catatan kaki "Dasar", menekan "Sunting" akan membuka dialog Referensi, di mana Anda bisa menyunting teks yang berada di dalam catatan kaki tersebut. Penyuntingan teks ini mirip dengan penyuntingan di jendela utama - Anda bisa memformat teks, menambahkan pranala, atau menggunakan karakter istimewa.

Jika Anda tidak yakin apakah Anda mengerti apa yang Anda lakukan, jangan gunakan menu Kutip atau Sisipkan di dalam dialog Referensi.


Jika, bukannya ikon "Dasar" (penanda buku), yang muncul ketika Anda menekan catatan kaki adalah ikon untuk templat standar sitasi, maka menekan "Sunting" akan membawa Anda langsung ke dialog penyunting mini templat.

Editing a reference in a citation template
Di penyunting mini templat, hanya isian (parameter templat) yang berisi konten yang awalnya ditampilkan. Anda bisa mengubah konten isian ini, dan Anda bisa menghapus isian tersebut apabila mau. While some recommended parameters will also be shown, not all of them are required. You can remove them from the main dialog by unchecking the checkbox in the sidebar. If a parameter’s checkbox is greyed out and not clickable, that field is required and can't be removed.

Untuk menambahkan isian baru, gunakan pintasan Ctrl+⇧ Shift+D lalu tekan "Tambah parameter tanpa dokumentasi" di bawah penyunting mini.


Tekan "Terapkan perubahan" ketika Anda sudah selesai.

Menggunakan kembali catatan kaki yang sudah ada

Idealnya, setiap kalimat atau paragraf dalam artikel seharusnya didukung oleh referensi, di dalam catatan kaki. Jika Anda punya teks yang memerlukan rujukan (sumber) untuk mendukungnya, dan halamannya yang punya catatan kaki yang berlaku untuk (mendukung) teks itu, maka Anda bisa menggunakan kembali rujukan yang sudah ada, karena satu catatan kaki bisa mendukung beberapa kalimat atau paragraf.

Untuk menggunakan kembali referensi yang sudah ada, letakkan kursor Anda di tubuh teks di mana Anda ingin menambahkan catatan kaki. Kemudian dari menu "Kutip", tekan pilihan "Pakai ulang".

Kemudian, cari referensi yang ingin Anda gunakan kembali di dalam daftar yang tersedia, lalu pilihlah. Jika terdapat banyak referensi, Anda dapat menggunakan kotak pencarian (berlabel "Cari dalam kutipan saat ini") untuk hanya mencantumkan referensi yang memuat teks tertentu.



Menambahkan catatan kaki baru

Menggunakan templat sitasi standar untuk catatan kaki baru

Menu "$toolcite" digunakan untuk menabahkan catatan kaki baru. Pertama-tama, letakkan kursor Anda di mana Anda ingin menambahkan catatan kaki, di dalam teks. Kemudian, tekan tab "Manual". Kemudian, pilih tipe sitasi standar di dalam menu. Jika tipe sitasi yang Anda inginkan tidak ada dalam menu, pilihlah "Dasar". (Instruksi untuk menambahkan lebih banyak templat sitasi ke menu ini, di wiki lokal Anda, tersedia di VisualEditor/Alat kutipan .)

Using a standard citation template for a new footnote
Menekan ikon templat rujukan standar seperti "Buku" akan membawa Anda ke penyunting mini templat untuk templat itu. Meskipun kebanyakan isian (parameter templat) yang sering digunakan akan ditampilkan, tidak semuanya wajib diisi. Isian yang penting bisa ditandai dengan tanda bintang. Optional fields (blue checkbox) can be added and removed from the template by checking and unchecking them in the sidebar.

Untuk menambahkan isian baru, gunakan pintasan Ctrl+⇧ Shift+D lalu tekan "Add undocumented parameter" di bawah penyunting mini.

Tekan "Sisipkan" ketika Anda sudah selesai.

Menggunakan sitasi Dasar untuk catatan kaki baru

Anda juga bisa memilihi "Dasar" dari menu "Kutip".

Pilihan "Dasar" digunakan untuk dua tujuan. Anda bisa membuat catatan kaki yang tidak menggunakan templat rujukan. Atau Anda bisa membuat catatan kaki menggunakan templat rujukan yang tidak tersedia di menu "Kutip".


Berikut adalah contoh memilih "Dasar", kemudian, di penyunting Referensi, menambahkan teks, termasuk pemformatan, tetapi tidak menggunakan templat rujukan.

Anda bisa membuat catatan kaki baru yang merupakan bagian dari grup di luar referensi umum, meskipun ini biasanya tidak dilakukan. (Jika Anda punya dua atau lebih grup catatan kaki, alat "Daftar referensi" harus menetapkan grup catatan kaki yang ditampilkan).


Di dialog Referensi, Anda bisa mendapatkan templat rujukan yang tidak (belum) ada di menu "Kutip". Dari menu bilah perkakas "Sisipkan", tekan ikon Templat (potongan teka-teki).

Kemudian, ketik nama (atau sebagian dari nama) templat rujukan yang Anda ingin gunakan, pilih templat tersebut, tekan "Tambahkan templat", lalu sunting sebagaimana Anda menyunting templat lainnya. (Lihat bagian Menyunting templat, di bawah, apabila Anda perlu lebih banyak informasi tentang templat.)

Setelah Anda selesai menyunting templat tersebut, tekan "Sisipkan" untuk kembali ke penyunting Referensi, dan "Sisipkan" sekali lagi untuk kembali ke halaman yang sedang Anda sunting.


Menambahkan sitasi di luar catatan kaki

Cara menambahkan daftar ==Bacaan lebih lanjut== menggunakan Sisipkan > Templat > Cite book (dll.)

Anda bisa menambahkan templat rujukan secara langsung ke dalam artikel, tanpa meletakkan mereka di catatan kaki atau dengan menggunakan penyunting referensi Dasar. Dari menu Sisipan, tekan ikon "Templat" (sebuah potongan teka-teki)

Kemudian, ketik nama (atau sebagian dari nama) templat rujukan yang ingin Anda gunakan, pilih templat tersebut, tekan "Tambahkan templat", lalu sunting sebagaimana Anda menyunting templat lainnya. (Lihat bagian Menyunting templat di panduan pengguna apabila Anda perlu lebih banyak informasi tentang templat.)

Setelah Anda selesai menyunting templat tersebut, tekan "Sisipkan" untuk kembali ke penyunting Referensi, dan "Sisipkan" sekali lagi untuk kembali ke halaman yang sedang Anda sunting.